Indonesia
Gamereactor
berita
Bayonetta

Versi remaster Bayonetta dan Vanquish akan hadir di konsol

Game baru untuk serial Bioshock bukan satu-satunya gosip yang terkonfirmasi hari ini. Kita juga akan bisa menikmati dua game terbaik karya Platinum Games dalam 4k/60fps di tanggal 18 Februari mendatang.

HQ

Tidak terasa sudah dua tahun berlalu semenjak adanya gosip bahwa Vanquish dan Bayonetta akan di-remaster untuk PlayStation 4 dan Xbox One. Kami sudah tidak berani berharap tinggi, tapi mendadak seseorang dari Microsoft mendaftarkan dua game remaster ini di Microsoft Store minggu lalu. Dan akhirnya pengumuman resminya keluar hari ini.

Platinum Games telah menyatakan versi remaster Bayonetta dan Vanquish akan dirilis untuk PlayStation 4 dan Xbox One tempat tanggal 18 Februari tahun depan dalam kemasan Bayonetta & Vanquish 10th Anniversary Bundle.

Kedua game dicanangkan akan dapat dimainkan dengan tampilan 4K dan 60 fps di konsol-konsol termutakhir. Selamat itu, bonus untuk versi digital dan fisik juga akan memanjakan mata pemain. Game versi fisik dibingkis dalam steelbook yang keren, sedangkan versi digitalnya termasuk dua tema yang nggak kalah keren. Salah satu temanya bisa dilihat di bawah, dan jangan lupa juga simak trailernya.

HQ
Bayonetta
Bayonetta

Teks terkait



Loading next content