Indonesia
Gamereactor
review
Double Pug Switch

Ulasan Double Pug Switch

Sebuah platformer lintas dimensi yang terasa agak kurang terlatih.

HQ

Double Pug Switch, karya debut pengembang indie The Polygon Loft, adalah game platformer yang memberikanmu kesempatan menjadi seekor anjing pug yang bertualang melintas dimensi sepanjang 32 level kecil. Game ini sudah dirilis di semua platform terbaru dan hanya dibanderol sekitar Rp 130.000,00, tapi layakkah game ini mendapat perhatianmu?

Dalam Double Pug Switch kamu akan memainkan seekor pug menggemaskan bernama Otis. Cerita dimulai ketika kamu tertidur nyenyak di lantai laboratorium tuanmu. Kebahagiaan singkat ini dengan cepat berakhir ketika temanmu, seekor kucing bernama Whiskers, bersikap selayaknya kucing dan menendang jatuh sejumlah tabung berisi cairan portal yang mengakibatkan terbukanya portal dimensi. Tujuanmu sederhana. Keluar dari dimensi baru yang aneh ini dan kembali ke rumah sebelum waktunya tidur siang. Ini bukan cerita terbaik yang pernah saya dengar, tapi saya sadar bahwa cerita ini hanya alasan yang membantu melatari segala kekonyolan mekanisme manipulasi dimensi yang akan hadir kemudian.

Double Pug Switch pada dasarnya adalah game lari tanpa akhir dengan bingkai side scroller. Tujuanmu adalah mencapai akhir level dengan menghindari sebanyak mungkin penghalang berbahaya sepanjang jalan. Mekanisme unik yang dimiliki Double Pug adalah kemampuan untuk berpindah dimensi kapanpun dengan menekan tombol B (di Switch). Kamu harus secara aktif berpindah dimensi untuk menghindari jebakan dan memunculkan platform. Beberapa level akhir memanfaatkan mekanisme ini dengan baik melalui tembakan cahaya yang secara otomatis berpindah dimensi dan area yang menyebabkanmu mengecil seukuran semut.

Ini adalah iklan:

Untuk menambah insentif bermain ulang dan meningkatkan tantangan bagi mereka yang cukup gila, ada koin yang tersebar sepanjang level. Koin ini bisa ditukar dengan sejumlah topi konyol yang cukup menarik. Favorit saya adalah seonggok otak yang jelas merupakan referensi Futurama. Ada dua jenis koin, koin emas dan koin ungu. Koin emas paling mudah diambil tapi memberimu lebih sedikit barang, sementara koin ungu adalah barang paling berharga di sini dan seringkali diletakkan di area yang sulit dicapai. Secara pribadi saya tidak menghabiskan waktu banyak untuk mencari benda-benda ini, tapi setidaknya kesempatan untuk memamerkan pug yang didandani dengan kostum paling lawak bukan hadiah jelek bagi kerja kerasmu.

Double Pug SwitchDouble Pug SwitchDouble Pug Switch

Selengkapnya, ada lima dimensi berbeda di sini. Masing-masing terdiri dari tujuh level dan satu pertarungan dengan bos di akhir. Dimensi ini secara umum cuma berbeda warna, tapi masing-masing punya sedikit mekanisme tambahan untuk menyegarkan permainan. Yang saya suka adalah pertarungan bos melawan Whiskers yang ternyata sekarang berusaha membunuhmu. Bagian-bagian seperti ini membantu memberikan hal baru dari desain yang cukup repetitif karena di sesi bos tidak ada checkpoint. Kamu harus menyerbu saja dari awal sampai akhir melawan semua serbuan serangan. Pengalamanmu di sini akan bervariasi tergantung bagaimana kamu bisa menyesuaikan diri dengan tingkat kesulitannya dan seberapa niat kamu mengambil semua barang koleksi.

Semua ini terkesan cukup positif pada awalnya, tapi kelemahan terbesar Double Pug Switch adalah tingkat kesulitannya yang terlampau tinggi. Ketiadaan game over dan tersedianya checkpoint awalnya memberi saya rasa aman palsu, tapi saya dengan segera merasakan frustrasi teramat sangat. Saya belum pernah merasa begini lagi sejak Flappy Bird. Saya mati puluhan kali dari satu checkpoint ke checkpoint lain dan hal ini membuat saya tidak ingin melanjutkan lebih dari beberapa menit per sesi. Ujung-ujungnya, saya menyerah dan meninggalkan game ini sebelum bisa melihat credit bergulir.

Ini adalah iklan:

Sistem pemilihan tingkat kesulitan mungkin akan jadi tambahan bagus, tapi saya merasa kebanyakan bagian yang membuat frustrasi terkait dengan desain levelnya sendiri. Double Pug Switch menuntutmu punya fokus tak terpecahkan saking cepatnya kamu bergerak dan membutuhkan banyak percobaan karena seringkali kamu tidak punya cukup waktu untuk bereaksi dari apa yang akan terjadi. Kadang ketika melompat tidak jelas apa yang akan ada di bawahmu dan kalau sudah begini tergantung nasib apa kamu akan mendarat dengan selamat atau berakhir tepat di atas duri tajam. Lebih lagi, begitu kamu disentuh sekali, ya sudah, kamu akan diseret begitu saja kembali ke checkpoint terakhir tidak peduli seberapa kuat kamu meronta dan seberapa keras kamu berteriak.

Double Pug Switch

Double Pug Switch mungkin terlihat menggoda karena visual yang menggemaskan dan harga murah, tapi saya tetap merekomendasikan kamu menghindarinya. Desain levelnya repetitif terlepas dari beberapa usaha penyegaran dan semakin dilemahkan oleh banyak momen percobaan berulang yang membuat frustrasi. Saya memang merasa gaya visualnya cukup menarik dan pertarungan bosnya menghibur, tapi hal-hal ini tidak cukup layak untuk diperjuangkan dibanding lonjakan tingkat kesulitannya.

Double Pug SwitchDouble Pug Switch
05 Gamereactor Indonesia
5 / 10
+
Pertarungan bos menghibur, gaya gambar menarik, bisa jadi seru kalau dimainkan sedikit-sedikit
-
Luar biasa sulit, levelnya repetitif, dan ceritanya seadanya saja
overall score
ini adalah skor dari jaringan kami. Bagaimana dengan kamu? Skor jaringan adalah rata-rata dari skor setiap negara

Teks terkait



Loading next content