Indonesia
Gamereactor
berita

Sebuah dokumenter Xbox resmi sepanjang enam episode sekarang telah dirilis

Wajib tonton bagi kamu yang menyukai konsol dari Microsoft ini.

HQ

Dalam livestream Xbox 20th Anniversary bulan lalu, Microsoft mengumumkan bahwa mereka memiliki sebuah dokumenter tentang Xbox yang akan datang yang diberi judul Power On: The History of Xbox, yang akan tampil perdana hari ini. Dan mereka telah memenuhi janjinya.

Dokumenter tersebut dibagi ke dalam enam episode sepanjang sekitar 40 menit dan diproduseri oleh sebuah "tim film dokumenter pemenang penghargaan Emmy". Kami baru menyaksikan dua episode pertama, tetapi bisa sangat merekomendasikannya. Segar dan apa adanya, dan terlihat menceritakan sebuah cerita nyata tanpa menutupi kesalahan-kesalahan yang dilakukan di sepanjang perjalanan, dengan beberapa wajah kejutan yang ikut berpartisipasi (termasuk semua orang-orang penting dari tim Xbox).

Kamu bisa menyimak teaser trailer untuk dokumenter tersebut di bawah. Link dan deskripsi resmi untuk seluruh 6 episode bisa ditemukan jauh di bawah.

HQ

Chapter 1: The Renegades - Sebuah tim perintis berangkat untuk meyakinkan Microsoft bahwa sudah waktunya memasuki bisnis konsol.

Chapter 2: The Valentine's Day Massacre - Perjuangan untuk memiliki ruang tamu dimulai - tetapi tanpa biaya dan risiko signifikan.

Chapter 3: And It Didn't Turn On - Keraguan publik semakin menguat di saat permasalahan-permasalahan mengancam peluncuran tahun 2001 untuk Xbox.

Chapter 4: Cool...Now What? - Sebuah konsol hanya sebagus game-game nya... dan Xbox memerlukan penentu kemenangan untuk bertahan. Masuk Halo.

Chapter 5: The Red Ring of Death - Permintaan untuk Xbox 360 berada pada puncaknya, tetapi sebuah malfungsi kritis mengancam kesuksesannya.

Chapter 6: TV...Or Not TV - Xbox kehilangan arah. Bisakah mantan anak magang membawa kembali tim ke jalurnya?



Loading next content