Indonesia
Gamereactor
berita

Satu milyar orang diperkirakan mendapat cakupan 5G di akhir tahun ini

Pembuat perangkat keras komunikasi Ericsson juga mengharapkan 3.5 juta orang berlangganan layanan 5G pada 2026.

HQ

Satu milyar orang diperkirakan mendapat cakupan 5G di akhir tahun ini. Hal ini berarti sekitar 220 juta pelanggan layanan 5G menurut pembuat perangkat keras telekomunikasi Ericsson, yang juga berekspektasi 3.5 juta orang berlangganan 5G pada 2026 menurut laporan terbaru.

Jumlah ini merupakan peningkatan dari perkiraan sebelumnya dan mungkin adalah hasil dari peningkatan penjualan perangkat 5G, terutama di Cina yang telah melampaui perkiraan adopsi 5G dengan sangat cepat. Hal ini tertolong oleh turunnya harga ponsel 5G.

Ini juga berarti bahwa beberapa pabrik ponsel seperti Xiaomi berhasil meningkatkan penjualan lebih dari 30%. Meski ada sedikit penurunan di tahun ini, diperkirakan akan ada 8.8 juta pelanggan hingga akhir tahun 2026.

Bukan berarti ini adalah akhir era 4G/LTE. Ericsson memperkirakan bahwa LTE akan mencapai puncaknya di tahun 2021, kemudian 5G akan mengambil alih sebagai jaringan dominan. Karena 5G diperlukan sebagai komponen inti masa depan di dekade mendatang dan eratnya tingkat komunikasi antargawai, 5G sudah menjadi bahan perdebatan skala nasional di banyak negara.

Jika kamu tertarik mempelajari lebih jauh tentang perspektif Ericsson soal gaming, hal ini disebutkan di halaman 25 laporan tersebut.

Satu milyar orang diperkirakan mendapat cakupan 5G di akhir tahun ini


Loading next content