Indonesia
Gamereactor
berita
WRC 8

Kylotonn ingin WRC 8 semakin dekat dengan kenyataan

Game director Alain Jarniou menjelaskan beberapa perubahan yang terjadi, termasuk ban dan perilaku lingkungan.

HQ

WRC 8 hadir di lantai pameran E3 2019 Los Angeles. Ketika kami mengunjungi booth game racing dari Kylotonn ini, kami mengobrol dengan game director Alan Jarniou tentang hal baru dari edisi ini, termasuk fitur-fitur yang diharapkan dapat menarik minat penggemar simulasi.

"Itu adalah salah satu aspek dari game yang ingin kami fokuskan di WRC versi ini," jelasnya. "Itu adalah efek fisika dan caranya, filosofi yang kami miliki atas efek fisika dari mobil, jadi kami mengerjakan setiap mekanika dan sistem yang ada di mobil, tetapi juga di samping itu kami juga mengerjakan dinamika dari ban. Maksud saya, kamu mempersiapkan sebuah mobil secara teknis, dan kamu juga memiliki parameter dari ban seperti realitanya, jadi itu berarti ketika kamu mengatur mobil, lalu kamu mengubah ban, kondisi dari mobilmu akan berubah. Itulah yang terjadi di kenyataan dan ini adalah sesuatu yang juga akan penting di career mode, yang juga merupakan fokus besar kami di versi ini."

"Kami ingin game ini semakin dekat dengan kenyataan, jadi efek fisika dari mobil sangatlah penting, dan juga perilaku dari lingkungan, karena ini adalah bagaimana kamu menyelami pengalaman reli - kamu di luar, di jalan terbuka, dan cuaca dapat berubah kapanpun [...] cuaca dapat berubah secara dinamis di satu stage."

Untuk lebih banyak tentang WRC 8, kamu bisa melihat wawancara lengkapnya di bawah ini, begitu juga video gameplay dari E3 yang telah kami rekam.

HQ
HQ
WRC 8

Teks terkait

0
WRC 8Score

WRC 8

REVIEW. Ditulis oleh Roy Woodhouse

Kylotonn telah mengundang kami untuk kembali ke belakang kemudi dan melakukan belokan dalam game balapan reli berlisensi resmi ini.



Loading next content