Indonesia
Gamereactor
berita
Eternal Darkness: Sanity's Requiem

Eternal Darkness adalah game Gamecube favorit Phil Spencer

Kemarin menandai perayaan 20 tahun peluncuran Gamecube di Jepang, yang dirilis pada tanggal 14 September, 2001. Sedangkan di Eropa, para gamer harus menunggu sampai tanggal 3 Mei tahun berikutnya, jadi pemain Eropa akan merayakannya di tahun 2022.

Walau Gamecube memang tidak sukses secara komersil dan merupakan konsol utama dengan penjualan terburuk hingga perilisan Wii U, ia tetap merupakan perangkat keras yang menakjubkan dengan sejumlah game yang luar biasa. Karena itulah ada banyak kenangan tentang Gamecube yang timbul di media sosial kemarin. Saat akun resmi Twitter Gaming menanyakan game Gamecube mana yang terbaik, pimpinan Xbox, Phil Spencer, adalah salah satu yang menjawab, dan ia ternyata paling menyukai Eternal Darkness: Sanity's Requiem garapan Silicon Knights.

Kami asumsikan hal ini akan berujung pada spekulasi dan gosip tentang Microsoft menghidupkan kembali serinya, tetapi mungkin juga hanya jawaban jujur dari Spencer - jadi jangan terlalu berharap. Walau demikian, apa judul Gamecube favoritmu dan apakah kamu ingin ada remake atau sekuel untuk Eternal Darkness?

Eternal Darkness: Sanity's Requiem

Teks terkait



Loading next content