Indonesia
Gamereactor
berita
Dead Space

Dead Space ternyata digunakan menggunakan cabang dari engine Tiger Woods

itulah alasan kenapa Isaac Clarke dapat muncul di berbagai crossover franchise EA lainnya.

HQ

Apa persamaan dari Dead Space dan seri game golf Tiger Woods? Ternyata banyak, setidaknya dalam hal engine yang digunakannya.

Ketika seorang pengguna Twitter menunjukkan jumlah crossover dari protagonis Dead Space, Isaac Clarke, ke franchise EA lain, mantan desainer level Ben Johnson merespons dengan mengatakan bahwa seluruh game tersebut menggunakan "rig model dasar yang sama," menjadikan lebih mudah dalam mengimpor model dari satu game ke game lain.

Selain itu, ia mengatakan bahwa, "Engine Dead Space merupakan percabangan dari Tiger Woods, yang dibuat di studio yang sama dengan Dead Space pada saat itu."

Sebuah fakta yang menarik. Kini Johnson sedang bekerja di Double Fine, mengembangkan Psychonauts 2.

Tak hanya Tiger Woods saja yang kedatangan Clarke, NBA Jam dan Skate 3 juga kedatangan cameo darinya.

Apakah kamu merindukan game Dead Space dan Tiger Woods?

Dead Space

Teks terkait



Loading next content