Indonesia
Gamereactor
artikel

10 lagi mutiara terpendam di Xbox Game Pass

Jangan ketinggalan menjajal game-game keren yang sudah termasuk layanan Game Pass.

HQ

Kini, Xbox Game Pass dan PlayStation Now menawarkan banyak game, sehingga terkadang sulit memilih game untuk dimainkan. Memang, kamu bisa dengan mudah mengunjungi bagian review Gamereactor, memilih formatnya, dan mengurutkannya berdasarkan rating - tapi sayangnya, kami tidak berkesempatan menulis review untuk semua game yang telah dirilis. Terlebih lagi, kamu mungkin telah melupakan game-game lama yang biasa saja padahal mereka menjadi mahakarya setelah mendapatkan update.

Kami mempublikasikan artikel mengenai mutiara terpendam di Xbox Game Pass dan PlayStation Now sekitar setahun lalu dan mendapat sambutan yang amat baik. Banyak pembaca yang menghubungi kami dan mengaku menjajal game yang tidak akan mereka coba tanpa artikel kami. Sehingga, rasanya cukup patut jika kami membuat artikel sekuel karena sudah banyak yang terjadi semenjak publikasi tersebut. Beberapa game telah raib dari layanan ini dan, terutama, ada game lain yang ditambahkan - dan tentunya, ada juga mutiara terpendam yang kami belum sempat coba sebelumnya.

Jadi! Setelah prakata tersebut, sekarang waktunya menilik sepuluh mutiara terpendam lainnya dari layanan gaming Microsoft dan Sony yang kemungkinan telah kamu lewatkan. Mungkin artikel ini bisa kamu kunjugi lagi saat sedang mencari game baru untuk dimainkan. Pertama-tama, mari kita mulai dengan XBox Game Pass.

• CrossCode - Jika disalahgunakan, grafik piksel bisa menjadikan game terlihat lebih buruk dari semestinya, juga terasa tua walaupun baru dibuat kemarin. Tapi di tangan yang tepat, piksel bisa begitu memikat. Game-game role-playing menakjubkan yang dulu sebagian dari kita mainkan di era 16-bit hanya akan menjadi lebih buruk jika ada yang mencoba memperhalus pikselnya atau, parahnya lagi, mengganti piksel dengan poligon. CrossCode adalah game bagi kita yang masih ingat game-game role-playing seperti Phantasy Star IV, Secret of Mana dan Chrono Trigger dengan grafis piksel yang luar biasa dan cerita yang saya berani jamin akan begitu mengejutkan berkat naskah yang cerdas dan tema yang menarik. Fakta bahwa gamenya juga memiliki musik yang sangat keren dan versi dengan peningkatan performa di Xbox Series S/X juga turut mendukung kualitasnya.

Ini adalah iklan:
10 lagi mutiara terpendam di Xbox Game Pass

• Desperados III - Coba bayangkan rasanya; game strategi real-time, stealth, western, dan optimisasi Xbox Series S/X. Saya tebak kamu sudah tergiur dan ingin tahu lebih lanjut. Jangan tertipu oleh angka tiga di judul gamenya, karena game ini nyatanya adalah prolog dari serinya, sehingga cocok dimainkan walaupun kamu belum pernah memainkan seri Desperados sebelumnya. Walau utamanya dimaksudkan sebagai game stealth, gamenya cukup fleksibel untuk dimainkan sebagai game action dan merupakan game yang saya sangat ingin rekomendasikan untuk kamu coba. Ini terutama berlaku bagi kalian yang berterima kasih atas rekomendasi saya terhadap Shadow Tactics: Blades of the Shogun di artikel sebelumnya... karena game ini sejenis dan berasal dari developer yang sama pula.

10 lagi mutiara terpendam di Xbox Game Pass

• Dungeon of the Endless - Kalau kamu suka game co-op dan roguelike atau game yang sangat bagus secara umum (juga seru dimainkan sendirian), maka jangan sampai ketinggalan game dungeon defense Dungeon of the Endless. Di game ini, sebuah pesawat tahanan terdampar di suatu planet. Kamu dan sejumlah penyintas lainnya harus menjelajahi area sekitar, menyeret sebuah kristal, dan mencoba meloloskan diri dari planet tersebut. Mengingat jalurnya disusun secara acak, game ini seru dimainkan berkali-kali, dan rasanya tidak mungkin jadi menjemukan.

Ini adalah iklan:
10 lagi mutiara terpendam di Xbox Game Pass

• Enter the Gungeon - Game brilian lainnya yang menawarkan level yang dibuat acak adalah Enter the Gungeon. Game ini sebaiknya dimainkan secara co-op dengan beberapa teman baikmu, dan sangat jelas bahwa developernya terinspirasi game-game ikonik seperti The Binding of Isaac dan seri Souls. Gamenya sangat menantang, tapi juga menjadikannya sangat seru seiring kelompokmu semakin erat dan semakin cakap menggunakan berbagai peralatan yang bisa kamu gunakan untuk melanjutkan petualanganmu. Tampilan yang luar biasa dan humor brilian menjadikan game ini dapat dinikmati hampir semua orang.

10 lagi mutiara terpendam di Xbox Game Pass

• GreedFall - Greedfall adalah salah satu game yang saya rasa janggal jika dijuluki mutiara terpendam yang mungkin terlewatkan. Karena siapapun yang menyukai game role-playing Western seharusnya tidak melewatkan game ini. Game ini merupakan petualangan yang begitu kompleks dan pernah dibandingkan dengan hasil karya Bioware terdahulu maupun terbaik. GreedFall merupakan petualangan yang begitu dalam dengan cerita yang ditulis dengan baik dan perasaan bahwa semua hal tidak sekadar berpusar di sekitar saya. Dunianya terasa nyata dan dipenuhi sihir dan makhluk-makhluk aneh. Saya tidak bisa merekomendasikan game ini lebih tinggi lagi, terutama bagi penggemar game seperti Jade Empire dan The Elder Scrolls V: Skyrim.

10 lagi mutiara terpendam di Xbox Game Pass

• Lonely Mountains: Downhill - Apakah kamu cukup tua untuk mengingat masa-masa memainkan game seperti Excite Bike, Ridge Racer, Tony Hawk's Pro Skater atau SSX Tricky demi mendapat skor setinggi mungkin? Apa kamu ingat seberapa membuat ketagihannya dan seberapa mendebarkan rasanya saat kamu mendekati akhir dan kamu mungkin akan mencetak rekor baru? Itulah sensasi yang ditawarkan Lonely Mountains: Downhill, seiring kamu perlahan menjadi semakin jago menuruni gunung. Kontrolnya sangat bagus dan intuitif. Kamu akan ingin mencoba lagi setelah kamu memainkannya hanya untuk melihat apakah kamu bisa mengalahkan rekormu sendiri. Dan setelah itu kamu kemungkinan besar akan butuh satu ronde lagi. Kamu akan ketagihan, saya jamin.

10 lagi mutiara terpendam di Xbox Game Pass

• Octopath Traveller - Salah satu game role-playing Jepang terbaik yang pernah saya mainkan akhir-akhir ini adalah Octopath Traveller. Gamenya awalnya dirilis sebagai game eksklusif Switch, tapi belakangan hadir di PC dan Stadia. Bulan lalu, game ini diam-diam diluncurkan untuk Xbox Game Pass tanpa diumumkan untuk Xbox sama sekali, sehingga saya cemas banyak orang melewatkannya. Jika game role-playing Jepang bergaya retro terdengar menarik bagimu, jangan lupa untuk memainkan game ini, apapun yang terjadi. Dan jika kamu menghargai grafik yang begitu memanjakan mata, desain yang brilian, dan musik memukau... mungkin game ini akan menjadi game favoritmu berikutnya.

10 lagi mutiara terpendam di Xbox Game Pass

• River City Girls - Saya sangat menikmati Battletoads dan Streets of Rage tahun lalu, tapi sebenarnya game beat 'em up yang paling saya nikmati di beberapa tahun terakhir adalah River City Girls. Game ini kurang lebih merupakan spinoff dari seri Kunio-kun (ingat Nintendo World Cup dengan pemain sepak bola kotak-kotak dengan tendangan super atau River City Ransom?) dan dikembangkan oleh ahlinya retro, Wayforward. Di game ini kita harus menyelamatkan pacar-pacar kita sebagai perempuan dan bukan sebaliknya yang sudah umum, dan tentunya, misi ini paling baik dilakukan dengan banyak memukuli orang di mulut mereka. Yang paling seru adalah bermain dengan seorang teman dan bergelut melewati pemandangan indah penuh warna. Selain itu, pertarungan-pertarungan melawan bos di game ini termasuk yang paling berkesan dari genrenya.

10 lagi mutiara terpendam di Xbox Game Pass

• Supraland - Sebagian besar game open world tidak memanfaatkan ruang yang mereka miliki dengan layak. Sebagian besar hanyalah isian kosong dan kamu tetap diharapkan berkeliling dan melakukan hal-hal dalam urutan tertentu. Di Supraland kita mendapatkan konsep unik berupa platformer dalam open world sesungguhnya dengan banyak variasi dan berbagai hal yang bisa dilakukan. Di sini, beberapa genre berbeda dicampur secara liar dan kamu akan mengenali bagian-bagian dari Portal dan Zelda, juga dari Metroid dan Super Mario. Inilah contoh nyata mutiara terpendam yang banyak dilewatkan orang, dan semua yang memainkannya karena rekomendasi saya telah mengucapkan terima kasih mereka setelahnya atas usulan ini.

10 lagi mutiara terpendam di Xbox Game Pass

• Thumper - Saya sengaja mencoba mengulas genre berbeda-beda di daftar ini, dan seperti yang kamu bisa lihat, belum ada music/rhythm. Game yang mengisi kekosongan ini adalah Thumper, game rhythm yang menempatkanmu sebagai kumbang dengan kecepatan yang akan membuatmu tercengang. Kamu tahu rasanya saat-saat kita bermain dan rasanya enggan berkedip karena takut ketinggalan sesuatu? Itulah sensasi yang dibawakan Thumper. Desainnya segar, gameplaynya menghibur, musiknya luar biasa, dan tidak butuh waktu lama sampai kamu duduk terpaku dan waktu berlalu dalam sekejap mata.

10 lagi mutiara terpendam di Xbox Game Pass


Loading next content